Sirkuit Indianapolis dibangun tahun 1909 dan dimodifikasi tahun 2007. Sirkuit oval ini memiliki panjang lintasan 4.216 m dan lebar 16 meter. sirkuit Indy (Sebutan untuk Indianapolis) memiliki 10 tikungan ke kiri dan 6 tikungan ke kanan, trek lurus terpanjangnya adalah 872 m. Sirkuit INDIANAPOLIS MOTOR SPEEDWAY, berada di wilayah Chicago, USA.
Rekor sirkuit indianapolis sebagai berikut:
Fastest Lap 2009 Dani PEDROSA (SPA) Honda 1'39.730 152.2 km/h
Circuit Record 2009 Jorge LORENZO (SPA) Yamaha 1'40.152 151.5 km/h
Best Pole 2009 Dani PEDROSA (SPA) Honda 1'39.730 152.2 km/h
Top Speed 2009 Alex DE ANGELIS (RSM) Honda 323.9 km/h
Gelaran motogp Indianapolis dimulai hari Jumat malam hingga sabtu dini hari untuk FP1 dan FP2, diteruskan pada hari Sabtu untuk FP3 dan Kualifikasi. Berbeda dengan seri Laguna seca yang hanya melombakan kelas 800cc, motoGP Indianapolis juga melombakan kelas moto2 dan gp125.
Dilihat dari Track Record Sirkuit Indianapolis, peluang Dani Pedrosa untuk memenangkan race di MotoGP Indianapolis cukup besar dengan catatan tidak Ndlosor. Selain itu performa Honda RC212V yang sedang berada dipuncak membuat Casey Stoner sebagai Riders Honda yang paling cemerlang di motoGP 2011 menjadi pembalap pesaing terberat Dani Pedrosa. Juara bertahan Jorge Lorenzo dan Ben Spies dipastikan berjuang keras memenangkan seri ini, terlebih Ben Spies merupakan tuan rumah seri motoGP Indy. Lorenzo menggunakan mesin M1 yang telah terupgrade di seri ini.
Bagaimana dengan Simoncelli yang baru saja meraih podium pertamanya di motogp Brno? Apakah kejutan yang akan ditunjukkannya di motogp Indianapolis? Bagaimana dengan Valentino Rossi yang telah mengalami perbaikan pada GP11.1 nya?
Simak aja Laporan Lengkapnya di Hasil MotoGP Indianapolis 2011 mulai 27 Agustus 2011.
Jangan lupa Baca Sinopsis Drama Seri Korea Secret Garden, My Princess dan Can't Live With Losing anda bisa temukan soundtracknya hanya di Greenbydiamond.com dan CumaSatu - satunya di Indonesia:-)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar